Pola Celana Wanita : Cara Membuat dan Menjahitnya Sendiri

Pola Celana Wanita : Cara Membuat dan Menjahitnya Sendiri

Pola Celana Wanita - Rasanya sudah sangat lama aku tidak update materi menjahit. Kali ini aku hadir dengan topik belajar bersama membuat pola celana wanita dan menjahitnya sendiri.

Cara Membuat Sendiri Pola Celana Wanita dan Menjahitnya

Suatu kebanggaan bagi kita jika memakai pakaian hasil karya sendiri, termasuk celana. Namun, bagaimana jika kita tidak tahu pola celana wanita yang akan kita buat? Menjiplaknya begitu saja seperti membuat pola celana kolor anak?

Oh, No. Pola celana kolor panjang anak tentu berbeda dengan pola celana wanita, apalagi pola celana pria. Biasanya celana wanita memiliki kupnat pada bagian depan dan belakang celana. Perbedaannya lagi, pada celana wanita, posisi saku hanya ada di samping kiri kanan. Tidak ada kantong tempel di bagian belakang celana.

Baca Juga : Cara membuat saku samping pada rok atau celana

Ukuran yang Dibutuhkan Untuk Membuat Pola Celana Wanita

  • Panjang Celana

Pengukuran pola celana wanita untuk panjang celana, diukur dari pinggang sampai sesuai selera. Biasanya sampai mata kaki.

  • Tinggi Duduk

Untuk mengukur tinggi duduk pada pola celana wanita, diambil dari pinggang sampai batas alas duduk. Sebelumnya, suruh pelanggan untuk duduk dulu.

  • Lingkar Pinggang

Diukur pas sekeliling pinggang.

  • Lingkar Pinggul

Diukur melingkar pada pinggul yang paling besar dan hasilnya ditambah 4 cm.

  • Lingkar Lutut

Diukur melingkar pada lutut. Atur kelonggaran sesuai permintaan pelanggan.

  • Lingkar Ujung Kaki

Diukur melingkar pada ujung kaki sesuai dengan yang diinginkan.

Size Chart Pola Celana Wanita

Jika kamu kesulitan dalam pengukuran pola celana wanita, kamu bisa pakai size chart di bawah ini sebagai patokan:

Size Chart Pola Celana Wanita
Size Chart Pola Celana Wanita

Menggambar Pola Celana Wanita

- Pola Celana Wanita Bagian Depan

Pola Celana Wanita Bagian Depan
Pola Celana Wanita Bagian Depan

Keterangan Pola Celana Wanita Bagian Depan

  • A-B: panjang celana
  • A-C: tinggi duduk
  • F-C: garis tinggi duduk/1/4 lingkar pinggul +1 ½
  • A-D: tinggi lutut
  • H1-B: garis celana bagian bawah ½ C-F1
  • H1-H: H1-B1 ½ lingkar celana bawah -2:2
  • G1-G: G1-D1 ½ lingkar lutut -2:2
  • F-F1: 5 cm
  • E1-A: ¼ lingkar pinggang +1+3
  • E-F: di bagi 3 (untuk membuat lengkungan)


- Pola Celana Wanita Bagian Belakang

Pola Celana Wanita Bagian Belakang
Pola Celana Wanita Bagian Belakang

Keterangan Pola Celana Wanita Bagian Belakang

Untuk pola bagian belakang celana wanita, hampir sama dengan bagian depan. Hanya saja ada sedikit perbedaan:

  • F-J: 4cm
  • Titik E masuk 3 cm dan naik 3 cm
  • E1-A: ¼ lingkar pinggang -1+3
  • H1-H: H1-B :1/2 lingkar celana bawah +2:2
  • G1-G :G1-D1 : ½ lingkar lutut +2 : 2

Bagaimana? Mudah kan untuk membuat pola celana wanita sendiri? Untuk cara menjahitnya, urutannya sama dengan menjahit celana kolor biasa. 

Oh, iya satu lagi. Ini mengenai ban pinggang. Perbedaan lain celana pria dan pola celana wanita adalah ada pada ukuran ban pinggang. Celana pria biasanya ban pinggangnya 3.5 cm. Sedangkan untuk celana wanita hanya perlu 3 cm saja.

Untuk membuat ban pinggang, kita pelajari pada tutorial berikutnya. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. -- Pola Celana Wanita : Cara Membuat dan Menjahitnya Sendiri By Shalyschan --

Next Post Previous Post